Senin, 20 April 2015

KPU KBUPATEN ASAHAN MEMBUKA PENDAFTARAN PANITIA AD HOC PEMILIHAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI KAB.ASAHAN TAHUN 2015

Kisaran Minggu. 19 April 2015

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Asahan membuka pendaftaran panitia ADHOC untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Asahan tahun 2015. Pendaftaran Panitia Adhoc tersebut terdiri dari penerimaan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS).
Jadwal dan Tahapan Seleksi Calon Anggota PPK dan PPS
1. Pengumuman tanggal 19-25 April 2015
2. Pendaftaran tanggal 26-30 April 2015
3. Seleksi Administrasi tanggal 29 April s/d 1 mei 2015
4. Pengumuman seleksi administrasi tanggal 2 mei 2015
5. Pelaksanaan Ujian Tertulis tanggal 5-6 Mei 2015
6. Pengumuman Hasil Ujian tertulis tanggal 7 Mei 2015
7. Tes wawancara tanggal 8-16 Mei 2015
8. Pengumuman anggota terpilih tanggal 17 Mei 2015
9. Pelantikan dan Bimbingan Teknis tanggal 18 Mei 2015

Pengambilan Formulir calon anggota PPK dan PPS dapat dilakukan dengan mendatangi Kantor KPU Kabupaten Asahan Jl. Sisingamangaraja No.311 Kisaran atau dapat diakses melalui website KPU RI di www.kpu.go.id lalu klik menu JDIH dan pilih PKPU No.3 tahun 2015
Berkas lamaran calon anggota PPK dan PPS diserahkan langsung Ke Kantor KPU Kab. Asahan Jl. Sisingamangaraja No.311 Kisaran paling lambat tanggal 28 April 2015 pukul 16.00

https://docs.google.com/document/d/17jRcD4DFUGNq2rndFVIYprlkKmNOSKr0I1b4Y3TpNEk/edit?usp=sharing